Kunjungan: 24 Juli 2012
Nama: I Ketut Kuat
Pekerjaan: Pemulung dan Pengadas Ternak Babi
Istri: Ni Wayan Gading
Pekerjaan: Pemulung dan Pengadas Ternak Babi
Alamat: Br. Bau Kaler, Desa Nawa Kerti, Kec. Abang, Kab. Karangasem
Nomor telp yg bisa dihubungi:
- I Nengah Rata (ex Kades Nawakerti): 085303630063
- I Wayan Putu (Kadus Br. Dinas Bau Kawan): 085737454420
Update 6 Juni 2014: Ketut Kuat sudah meninggal dunia

I Ketut Kuat tinggal bersama istrinya Ni Wayan Gading di sebuah gubuk di Br. Bau Kaler yg letaknya kira-kira 150 meter dari Kantor Kepala Desa Nawa Kerti. Saat kami mengunjunginya, Ketut Kuat sedang dalam keadaan sakit.
I Ketut Kuat dan istrinya sehari-hari bekerja sebagai pemulung dan “ngadas” ternak babi. Kondisi rumahnya – lebih tepat dibilang gubuk – sangat memprihatinkan. Hanya ada satu gubuk, ruang tidur bahkan dapur semuanya menjadi satu di gubuk itu.
Mereka hanya tinggal berdua, anak & menantu katanya merantau entah di mana, anak bungsunya yg masih berumur 12 tahun pun harus menumpang tinggal bersama keluarganya yg lain karena tidak ada ruang yang cukup di gubuk tersebut.
Bantuan Anda kepada keluarga ini bisa berupa dana untuk membangun rumah/gubuk tambahan, dana untuk biaya hidup, sembako, pakaian, dsb.
Berikut ini beberapa dokumentasi yang sempat kami ambil.
|
|
|
||||||
|
|
|
Pada tgl 6 Juni 2014 kami mengunjungi rumah Pak Ketut Kuat dan mendapatkan informasi dari warga sekitar bahwa ybs sudah meninggal dunia.