Bali Caring Community

Sabtu, 20 April 2024

Kunjungan ke Desa Nawa Kerti dan Desa Tista, Abang, Karangasem

Pada hari Jumat tgl 21 September 2012 kami berkunjung ke 2 desa di Kecamatan Abang, Kabupaten Karangasem yaitu Desa Nawa Kerti dan Desa Tista.

Di Desa Nawa Kerti kami menindaklanjuti program Kredit Mikro (microfinance), yaitu program bantuan pinjaman dana tanpa bunga untuk 6 KK rumah tangga miskin (RTM) di desa tersebut.

Di Desa Tista, tepatnya di wilayah Banjar Dinas Ancut, kami mengunjungi 5 RTM. Sebagian besar warga Br. Ancut tinggal di daerah perbukitan, mata pencaharian mereka adalah sebagai petani kebun tadah hujan dan peternak sapi atau babi. Praktis, pada musim kemarau seperti sekarang, mereka tidak bisa bertani; mustahil bisa bercocok tanam di tanah perbukitan yg keras dan kering di musim kemarau. Pada musim hujan mereka biasanya menanam jagung dan ketela.

Diantar oleh Kepala Dusun Ancut Bp. I Gede Narka, kami menyusuri perbukitan yg cukup terjal dan berhasil mengunjungi 5 RTM sbb:

  1. I Nengah Kota & Istri Ni Nyoman Siti – memiliki 2 orang anak yg duduk di kelas IV SD, mereka harus berjalan selama 1 jam untuk bersekolah di SD 1 Linggawana. Kondisi rumahnya cukup memprihatinkan; atapnya sebagian besar sudah rusak dan bocor semua jika hujan.
  2. I Nyoman Reti & Istri Ni Luh Ribuk – tinggal bersama menantu dan 2 cucunya. Istrinya Ni Luh Ribuk sudah 20 tahun sakit hilang ingatan.
  3. I Wayan Kamasan & Istri Ni Nyoman Remi
  4. I Wayan Lutri & Istri Ni Luh Sasih – tinggal bersama anak, menantu, dan cucunya. I Wayan Lutri kondisinya cacat/lumpuh karena dulu jatuh dari pohon aren saat mencari tuak aren, sekarang dia harus memakai alat bantu untuk bisa berjalan.
  5. I Nengah Remben & Istri Ni Nyoman Anti – kondisi atap rumahnya sudah rusak sehingga bocor jika turun hujan. I Nengah Remben juga cacat, sudah setahun ini dia harus memakai alat bantu untuk berjalan.

Pada 2 kesempatan yg berbeda itu turut hadir:

  • Kepala Desa Nawa Kerti: Bapak Nengah Rata
  • Kepala Dusun Ancut: Bapak Gede Narka
  • Sukarelawan BCC: Adi Arifin, Fedy Romamti, Rosdiana Sipayung, Melisa Giovani

Dan berikut ini beberapa dokumentasi yang sempat kami ambil.

I Nengah Kota

I Nengah Kota
Istri, Nyoman Siti
Rumah
Kamar Tidur
Dapur

I Nengah Remben

I Nengah Remben
Rumah
Rumah

I Nyoman Reti

Menantu
Rumah
Rumah
Kamar Tidur
Rumah Menantu
Dapur

I Wayan Kamasan

Wayan Kamasan
Istri & Anak
Rumah
Dapur

I Wayan Lutri

I Wayan Lutri & Istri
Istri, Luh Sasih
Rumah Nyaris Roboh
Rumah Anak & Menantu
Dapur
Dapur

Lain-Lain

Kawasan Perbukitan di Br. Dinas Ancut
Akses ke Rumah Warga di Br. Dinas Ancut
Pertemuan Program Microfinance

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top