Bali Caring Community

Wayan Beruk, lansia kurang mampu di Br. Tengah, Desa Gunaksa, Klungkung

Kunjungan: 13 Juni 2022

Nama: Wayan Beruk / Wayan Sarmi (P/70-an tahun)

Pekerjaan: menjual loloh (jamu) di pasar

Alamat: Banjar Tengah, Desa Gunaksa, Kecamatan Dawan, Kabupaten Klungkung

Nomor telepon yg bisa dihubungi: 0823-4169-1077, Anom Sudiarthana – relawan setempat

Katagori: lansia kurang mampu

Kami tidak lagi membuatkan rekening bank untuk lansia. Jika Anda berkenan membantu, kami akan antar bantuan tersebut ke rumah ybs setiap 3-4 bulan sekali, kami akan mengirim dokumentasi penyerahan bantuan tersebut kepada Anda via email.

Donatur Tetap:

  1. Ni Wayan Desi, Rp. 100.000 setiap bulan, mulai Oktober 2024
  2. Mohon hubungi kami jika Anda ingin menjadi donatur tetap untuk ybs.

Update tgl 4 Agustus 2022; ybs sudah mendapatkan bantuan kasur dan bantal.

Update tgl 9 Maret 2023; Wayan Beruk sudah mendapatkan bantuan radio.

Ni Wayan Beruk tinggal sendiri di rumahnya, suaminya sudah meninggal. Mereka memiliki 2 orang anak laki-laki yang sudah menikah dan tinggal bersama keluarganya masing-masing, masih di desa yang sama.

Sumber penghasilan:

  • Ni Wayan Beruk setiap hari membuat dan menjual loloh (jamu) di Pasar Gunaksa dengan penghasilan bersih sekitar Rp. 30.000 per hari, dalam 1 minggu biasanya ybs libur/istirahat 1-2 hari, karena kondisinya yang sudah tua.

Kondisi rumah: ada 2 bangunan rumah, 1 bangunan kondisinya bocor parah karena kejatuhan dahan pohon kelapa, bangunan ini dipakai sebagai gudang. 1 bangunan yang tidak bocor dipakai sebagai kamar tidur.

  • Jumlah kamar tidur: 1
  • Jumlah dipan/ranjang tidur: 1
  • Jumlah kasur: tidak ada
  • Ruangan lain: dapur, gudang
  • Lantai dari tanah dan semen
  • Dinding dari bata lama dan triplek
  • Atap dari asbes
  • Listrik ada
  • Air ada
  • Status tanah: sebagai penggarap
  • Lokasi rumah: akses berjalan kaki sejauh 200 meter di tengah tegalan

Bantuan Anda kepada Ni Wayan Beruk bisa berupa:

  • Kasur dan bantal
  • Sembako atau bantuan dana untuk membeli kebutuhan hidup sehari-hari

Jika anda pernah memberikan bantuan kepada ybs, mohon mengisi form komentar di bawah ini. Tuliskan bantuan yang sudah anda berikan serta update kondisi terakhir ybs. Informasi tersebut akan sangat berguna bagi para donatur yang ingin mengunjungi/memberikan bantuan kepada ybs.

Berikut ini beberapa photo yg sempat kami ambil.

Alamat: Banjar Tengah, Desa Gunaksa, Kecamatan Dawan, Kabupaten Klungkung.
Koordinat: 8°32’19.4″S 115°25’37.5″E (Lihat di Google Maps)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top