Made Pasek, warga sebatang kara yang bekerja sebagai pemulung di Dusun Tengah, Desa Sibetan, Bebandem, Karangasem
Kunjungan: 23 Nopember 2019
Nama: Made Pasek (P/53 tahun)
Pekerjaan: pemulung
Alamat: Dusun Tengah, Desa Sibetan, Kecamatan Bebandem, Kabupaten Karangasem
Nomor telepon yg bisa dihubungi:
- 0852-3840-0091, Wayan Sudarsana – Sukarelawan BCC wilayah Karangasem
- 0812-3873-0308, Wayan Taram Harsana – Kepala Dusun Tengah
Katagori: lansia sebatang kara
Rekening Bank: Bank BPD Bali, No.: 022 02.05.02431-2, a/n.: I Made Pasek
Donatur Tetap:
- Dayu Nina Athalia Saleh, Rp. 50.000 setiap bulan, mulai Maret 2020
- Arlita Vellyananda, Rp. 100.000 setiap bulan, mulai Maret 2020
- Mohon hubungi kami jika Anda ingin menjadi donatur tetap untuk ybs.
Update tgl 11 Desember 2019; ybs sudah mendapatkan bantuan kasur dan bantal.
Made Pasek tinggal sendiri, ybs belum menikah. Made Pasek memiliki 1 saudara laki2, namun ybs tidak kebagian tempat tinggal sehingga harus tinggal di bedeng darurat menumpang di lahan warga. Mata sebelah kiri ybs cacat (tidak bisa melihat) dari sejak lahir.
Sumber penghasilan:
- Made Pasek bekerja sebagai pemulung keliling desa, dalam 3 minggu ybs bisa menjual barang2 rongsokan seharga Rp. 200.000, ybs tidak ada penghasilan lain.
- Ybs belum mendapatkan bantuan beras miskin (Raskin) dari pemerintah.
Kondisi rumah: cukup memprihatinkan, lebih tepat disebut Bedeng, lokasinya menumpang di lahan milik warga setempat.
- Jumlah kamar tidur: 1
- Jumlah dipan: 1
- Jumlah kasur: tidak ada, sebagai pengganti kasur ybs menggunakan jok mobil bekas
- Lantai dari tanah
- Dinding: karung bekas
- Atap dari baliho bekas
- Listrik tidak ada
- Air tidak ada, ybs mencari air di kali tidak jauh dari rumahnya
- Status tanah: menumpang
Bantuan Anda kepada Made Pasek bisa berupa:
- Kasur dan bantal
- Sembako atau bantuan dana untuk membeli kebutuhan hidup sehari-hari
- Bantuan dana untuk pembuatan rumah sederhana jika ada yang memberikan lahan untuk membangun rumah
Jika anda pernah memberikan bantuan kepada ybs, mohon mengisi form komentar di bawah ini, tuliskan bantuan yang sudah anda berikan serta update kondisi terakhir ybs. Informasi tersebut akan sangat berguna bagi para donatur yang ingin mengunjungi/memberikan bantuan kepada ybs.
Berikut ini beberapa photo yg sempat kami ambil.
Alamat: Dusun Tengah, Desa Sibetan, Kecamatan Bebandem, Kabupaten Karangasem.
Koordinat: 8°26’39.0″S 115°32’28.3″E (Lihat di Google Maps)