Bali Caring Community

I Gede Senaya, anak piatu dan ditinggal menikah oleh Bapaknya di Desa Batukandik, Nusa Penida

Kunjungan: 8 Agustus 2014

Nama: I Gede Senaya (L/8 tahun/kelas 2 SD)

Alamat: Dusun Bingin, Desa Batukandik, Kecamatan Nusa Penida

Nomor telp yg bisa dihubungi:

  • 0812-3653-5261 – Wayan Urip; Sukarelawan BCC wilayah Nusa Penida
  • 0813-3931-6824 – Ketut Putra; paman ybs.

Keterangan: anak piatu dan ditinggal menikah oleh Bapaknya

Nomor Rekening: Bank BRI unit Batununggul, No.: 4745-01-010754-53-6, a/n.: I Gede Senaya QQ Ni Nengah Gading

Donatur Tetap:

  1. I Komang Donalt Sudiarta, Rp. 100.000 setiap bulan, mulai Maret 2015 – September 2022
  2. NS, Rp. 100.000 setiap bulan, mulai Nopember 2015 – September 2022
  3. IGD, Rp. 100.000 setiap bulan, mulai Februari 2016 – September 2022
  4. Mohon berkenan membantu warga yang lain agar bantuan bisa lebih merata.

BESAR

I Gede Senaya (L/8 tahun/kelas 2 SD) tinggal bersama kakeknya; Nyoman Kidik dan neneknya; Wayan Rembug, keduanya sudah renta dan sakit-sakitan. Ibunya sudah lama meninggal, sedangkan Ayahnya sudah lama pergi ke Sumatra dan menikah lagi di sana, tidak pernah ada kabar apapun dari Ayahnya sampai sekarang.

Kakek dan neneknya bekerja sebagai petani ketela ubi, mereka juga memelihara beberapa ekor ayam yg sewaktu2 bisa dijual untuk menanggung biaya sekolah Gede di SD 3 Tanglad.

Anda bisa menjadi kakak/orang tua asuh untuk Gede, dengan Rp. 150 ribu per bulan sudah cukup membuat Gede tetap bisa sekolah. BCC sudah membuatkan rekening Bank BRI Junior untuk Gede sehingga Anda bisa membantu langsung ke rekening ybs tersebut di atas.

Jika Anda ingin bertemu dengan Gede, BCC siap mengantar Anda ke rumahnya, atau bisa juga menghubungi Sukarelawan BCC wilayah Nusa Penida; Bapak Wayan Urip di 081236535261.

Berikut beberapa dokumentasi yg sempat kami ambil.

1 Gede Senaya_s
Gede Senaya
2 Kakek & Nenek_s
Kakek & Nenek
3 Bersama Nenek_s
Bersama Nenek
4 Dapur_s
Dapur
5 Tempat Tidur_s
Tempat Tidur
6 Tempat Tidur_s
Tempat Tidur

10 komentar untuk “I Gede Senaya, anak piatu dan ditinggal menikah oleh Bapaknya di Desa Batukandik, Nusa Penida”

  1. @Oka Suyatna. Terima kasih Pak Oka atas bantuannya, kami akan informasikan bantuan tsb kepada ybs. Terima kasih.

  2. Mulai bulan Oktober 2014 sudah ada donatur tetap yang setiap bulannya membantu I Gede Senaya langsung ke rekening ybs. BCC mengucapkan banyak terima kasih kepada Sdri Anasthasya S. Mandagi. Mohon agar para donatur berkenan membantu profile yg lain. Terima kasih.

  3. Yth. Ibu/Bapak Donatur, jika mengalami kesulitan transfer dana dari Bank/ATM non-BRI, mohon bantuannya untuk transfer dari ATM BRI atau setor tunai ke Bank BRI. Terima kasih. BCC

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top